Senin, 04 Agustus 2025

JURNAL HARIAN PRAKERIN (DAY 11)

Jurnal harian

Hari/Tanggal: Senin, 4  Agustus 2025

Nama Siswa: Army Talita Septia Hapsari

Tempat PKL : PT SIDNET (perusahaan 1)

PEMBIMBING PKL

PAK AHMAD ARDITIA (sekolah)
KANG AZHAR (perusahaan)


KEGIATAN:

Pada hari ini saya melanjutkan pekerjaan konfigurasi VLAN trunk yang sebelumnya telah saya kerjakan. Saya diminta untuk mengulang dan melengkapi konfigurasi tersebut karena terdapat beberapa tugas tambahan yang harus segera diselesaikan.

Saya melakukan konfigurasi ulang pada router Mikrotik yang sebelumnya telah di-hard reset oleh rekan saya. Dalam proses konfigurasi, saya menambahkan kembali VLAN 10, VLAN 20, VLAN 30, dan VLAN 99 sesuai dengan perencanaan jaringan. Selain itu, saya juga melakukan konfigurasi ulang pada switch karena perangkat tersebut telah dilakukan soft reset sebelumnya. 


Setelah semua konfigurasi VLAN pada router dan switch selesai, saya melanjutkan pengaturan routing dinamis menggunakan protokol OSPF. Namun, saya mengalami kendala karena OSPF yang telah saya konfigurasi belum dapat berjalan dengan baik. Diduga router belum memiliki akses atau koneksi yang tepat ke switch, sehingga pertukaran informasi OSPF antar-router belum berhasil.

Saat ini saya masih berupaya memecahkan permasalahan tersebut agar komunikasi antar-router melalui OSPF dapat berfungsi sebagaimana mestinya.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

JURNAL HARIAN PRAKERIN (DAY 89)

 Jurnal harian Hari/Tanggal: Jum'at, 28 November 2025 Nama Siswa: Army Talita Septia Hapsari Tempat PKL : PT SIDNET (perusahaan 1) PEMBI...